Layanan Literasi Informasi menyediakan bimbingan atau pelatihan kepada pemustaka yang sedang melakukan penelitian. Pada layanan ini perpustakaan akan mengadakan kelas literasi serta mengenalkan pentingnya HaKi, Reference Manager, Research Tools, Pengenalan Database Sumber Referensi, Parafrase dan Sintesis. informasi. Secara sistematis layanan ini di bagi menjadi 2 (dua) yaitu,
Kelas Literasi Informasi individu. Layanan ini diperuntukan khusus bagi mahasiswa yang sedang mulai melakukan penelitian atau menyusun karya ilmiah (skripsi dan tesis).
Library Knowledge Class. Layanan ini menyediakan kelas perpustakaan dengan beberapa cluster yang ditawarkan seperti : HaKi, Reference Manager, Research Tools, Pengenalan Database Sumber Referensi, Parafrase dan Sintesis Informasi. Untuk informasi lebih lanjut tentang pendaftaran dapat menghubungi Pustakawan atau silahkan klik menu Sertifikasi.